Short Movie : The Calender

on Thursday, December 13, 2012
Gimana rasanya kalo teman-teman mengetahui sisa waktu hidup teman-teman cuma 10 hari lagi? panik? kuatir? takut? mungkin berbagai macam rasanya. Ha3x kek makan permen aneka rasa aja ya. Okeh ... mungkin akan ada yang bilang "gw bakalan ngabisin sisa waktu gw dengan orang-orang yg gw sayang", mungkin juga ada yang bilang "gw abisin smua kekayaan gw untuk bersenang-senang", ya ... smua punya pemikirannya masing-masing.

Nah short movie kali ini berceritakan tentang hal tersebut, ketika hidup kita sisa menghitung hari. Film ini diawali dengan setting seorang pria yang tertidur dan terbangun karena bunyi alarm jam. Lalu melanjutkan kehidupan rutinnya dengan merokok dan membuat sarapan, lalu sesuatu terjadi, sesuatu yang akan merubah perjalanan hidup dia kedepan. Langsung saja lihat video garapan True Dreams media yang diperankan oleh Nader Ragheb, Mina Abdo, Tony Althanasious, dan Peter Markos, yang diarahkan oleh Manuel Abdo. Selamat menyaksikan.



0 comments:

Post a Comment